Sesuatu di jogja 🚂
Seminggu yang lalu kami berangkat menuju Solo dan lanjut ke Jogja.
Di sana kami menemukan banyak pengalaman seru. Jadi ini cerita kami *lebih
tepatnya cerita Gue sih.
Hari Selasa tanggal
8 Oktober kemarin kami berangkat menuju solo untuk melaksanakan kegiatan
Industri Visit dan Tafakur Alam atau INVITA menggunakan kereta Argo Lawu. Kami
berkumpul di stasiun Gambir pada pukul 6.30 sore. Gue nyampe di stasiun Gambir
sekitar jam 7an, Gua agak telat karena ada ganjil genap dan jalanan lumayan macet.
Kebetulan juga itu waktu maghrib jadi Gue harus sholat dulu.
Ketika Gue nyampe di Stasiun Gambir Gue langsung check in .
setelah check in Gue langsung berkumpul bersama teman-teman Gue dan menunggu kereta
untuk datang. Sekitar jam 8an kami semua sudah berada di dalam kereta dan
kereta mulai berangkat. Ketika kereta mulai berangkat kami di bagikan makanan
dan langsung melahap makanan yang di beri oleh pihak turnya. Di kereta Gue sama
sekali gak bisa tidur, bayangin dong depan,belakang,kanan Gue cowok semua dan
mereka berisiik banget. Kebetulan pas di kereta yang duduk di sebelah Gue tu
Itsni. Yang bikin Gue bingung tuh ,Itsni
bisa tidur nyeyak. Kami di kereta sekitar 8 jam dan sampai di stasiun Solo
Balapan sekitar jam 4 pagi pada hari Rabu,9 Oktober dan melaksanakan sholat subuh di kereta.
Sesampainya di Stasiun Solo Balapan, kami
langsung masuk ke bis sesuai kelas masing-masing. Di bis Gue duduk di dekat
jendela bersama yaa Itsni lagi. Kami bergerak menuju tempat makan Taman Sari
untuk ganti baju menjadi baju seragam batik dan untuk sarapan. Setelah selesai
makan dan ganti baju kami kembali menuju bis dan berangkat menuju
destinasi pertama yaitu Museum Sangiran.
Museum Sangiran itu Museum yang
memperlihatkan makhluk hidup purba. Di sana kami melihat manusia purba, tanaman
purba, hewan purba, dan sebagainnya. Kami diajarkan dari mana hewan purba itu
berasal, apa makannanya, dan berevolusi menjadi apa. Selesainnya kita di
sangiran kita ada sesi foto bersama dan langsung kembali ke bis. Di bis kami
dibagikan makan siang, lalu langsung menuju suatu masjid untuk melaksanakan
solat dzuhur. Kami melanjutkan perjalanan kami menuju PT.Sritex. di bis ya Gue cuma
tidur aja karena di kereta kurang tidur.

Sehabis dari Sritex kami
melanjutkan perjalanan kami menuju Jogja. Kami menempuh perjalanan sekitar 2
jam 15 menit. Pokoknya selama di bis kerjaan Gue Cuma 1 yaitu TIDUR. Jadi Gue
gak inget sama ssekali perjalanan di bis. Setelah menempuh perjalanan akhirnya
kita sampai di jogja. Kami langsung menuju tempat makan dan selesai makan kami
langsung cuss ke hotelnya. Kami menginap di hotel Cavinton, kami semua langsung
menuju kamar masing-masing karena tadi di bis kami sudah di bagikan kamarnya.
Gue sekamer sama Itsni, Chika, dan Khansa,
kami mendapatkan kamar 535. Pas nyampe kamer kami berebutan kamar mandi karena
kami semua ingin cepet-cepet istirahat. Karena pada saat itu baju yang di beli
Khansa hilang, jadi Gue harus nemenin dia dulu buat nyari bajunya. Setelah kita
cari kemana-mana ternyata bajuny ada di guru kita yaitu Pak Gilang. Waktu
invita kami ada peraturan kalau ada barang hilang atau ketinggalan akan
dikenakan denda. Nah karena itu Khansa kena denda.
Setelah kami semua sudah selesai
mandi kami semua siap-siapa tidur atau lebih tepatnya skincare-an. Khansa dan Chika maskeran tapi Gue sama Itsni nggak.
Kalo Gue sih Cuma cuci muka terus pake aloevera
kalo Itsni mah gak suka skincare-an.
Dan setelah semua basa basi akhirnya kamipun tidur.
Hari
ketiga pun datang .......
Jadi cerita ini aku bagi jadi 2 part . jangan
lupa baca part 2 nya yaaaaa.
Maap ya Gue disini pake “Gue” , biar lebih
akrab aja gitu.
Comments
Post a Comment